Peringati Hari Pahlawan dengan Tema :
Perkokoh Persatuan Membangun Negri
Bengkulu –Dalam rangka
memperingati hari pahlawan yang jatuh
setiap tanggal 10 November, seluruh bangsa Indonesia melaksanakan upacara yang
dilaksanakan oleh setiap elemen masyarakat, mulai dari tingkat RT hingga
Pemerintah Pusat. Guna mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang untuk
kemerdekaan Republik Indonesia (RI). Suatu kewajiban bagi generasi penerus
bangsa untuk mengenang jasa besar para pahlawan bangsa, dan betapa mulia
pengorbanan yang telah diberikan para pahlawan demi kemerdekaan.
Memperingati hari pahlawan,
pemerintah provinsi Bengkulu gelar upacara gabungan di kantor gubernur pada
pukul 08.00 WIB dihalaman kantor gubernur Bengkulu yang diikuti Unsur Veteran,
TNI, Polri, Satpol PP dan Mahasiswa serta para tamu undangan.
Bertindak sebagai Inspektur
upacara Plt gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah dan dipimpin komandan upacara Mayor
Inf David Suardi upacara berjalan dengan lancar dan khidmat.
Peringatan hari pahlawan yang
mengangkat tema “Perkokoh Persatuan Membangun Negri” ini, dihadiri oleh beberapa
tokoh penting provinsi Bengkulu. Usai upacara Rohidin menegaskan bahwa “Kita
harus membangun semangat persatuan dan kesatuan, bagaimana merawat kebhinekaan
kemudian bagaimana meneruskan perjuangan dari para pahlawan yang merebut dan
mempertahankan kemerdekaan. Saya rasa nilai ini yang harus ditanamkan di
sanubari kita sebagai penerus para pahlawan”.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar