Senin, 19 Februari 2018

Jurnalistik Foto (Essai dan Seri)

Srinita Ambarini
D1C015076
S1 Jurnalistik Universitas Bengkulu

1. FOTO ESSAI
Lokasi pengambilan gambar, Pasar Minggu  Kota Bengkulu.

Penjual Telur dan juga Beras yang tengah melayani pembeli.



Seorang penjual  yang tengah membungkus bahan  rempah-rempah seperti lengkuas, jahe, serai, dan daun salam kedalam plastik. Rempah-rempah tersebut dijual dengan harga Rp 1000.



Penjual kelapa yang tengah tertidur saat menjajakan dagangannya. Waktu menunjukkan pukul 10.15 WIB, dan belum terlihat ada pembeli.



Seorang Ibu Rumah Tangga yang tengah asyik memilih Bawang Merah ditemani oleh anaknya.



Kopi Purnama asli buatan warga Bengkulu. Kopi ini dibuat 100 % asli dari kopi biji pilihan.


2. FOTO SERI 
Pak Marzuki adalah seorang lelaki paruh baya yang memiliki sebuah bengkel kecil di JL.WR Supratman Kandang Limun Universitas Bengkulu. Beliau tinggal bersama isteri dan satu anak laki-lakinya yang biasa membantunya ketika bekerja. Dalam sehari biasanya bisa sampai 7  orang yang datang ke bengkelnya. Pak Marzuki membuka Bengkelnya mulai pukul 08.00 hingga 21.00 WIB. Tidak ada niatan untuk Pak Marzuki mencari pegawai, dia sudah merasa cukup dengan kehadiran sang anak semata wayangnya. Biasanya hal yang dikerjakan yaitu mengganti oli motor, mengganti aki, membongkar mesin, menampal ban, mengisi angin dan lainnya. Dalam sehari omset yang didapatkan bisa mencapai Rp 400.000 . 

 
Pak Maezuki yang sedang membongkar salah satu sepeda-motor pelanggan untuk di service.


Salah satu kegiatan pak Marzuki yaitu sedang membersihkan salah satu kabulator pemilik sepeda-motor yang ia service.



Wajah kusut pak Marzuki yang sedang serius memperbaiki salah satu mesin motor.


Tahap akhir pemasangan dan pengetesan motor yang telah di perbaiki.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar